Postingan

Menampilkan postingan dengan label Review

Waspada! Kenali Ciri-Ciri Akun Olshop Tipu-Tipu di Instagram

Gambar
Ketika dunia makin terdigitalisasi dan jual beli sudah tak mengenal jarak. Belanja secara online sudah bukan hal aneh. Terlebih era pandemi seperti saat ini. Semua kegiatan termasuk belanja dilakukan di ujung jari. Nah yang perlu diwaspadai adalah karena potensi untuk tertipu tentu saja makin besar. Karena penipuan secara online menjadi modus yang makin gencar dilakukan. Korbannya makin banyak dan ternyata penipu-penipu ini bergentayangan di dunia maya lho.  Iya, mereka layaknya penjual atau pedagang yang sesungguhnya, para penipu juga mencari target korban tipuannya dengan memasang Ads atau iklan di Facebook dan Instagram. Mungkin bukan saya saja yang pernah tertipu Olshop abal-abal. Jika kalian pernah juga mengalami tertipu Olshop abal-abal dari akun Instagram, cuss deh baca tulisan ini dan lakukan juga riset kecil-kecilan.  Berawal dari tertipu dua akun Olshop abal-abal dalam waktu bersamaan, saya kemudian melakukan riset kecil, mengamati, dan mendapati beberapa persamaan ciri dari

Aplikasi Payroll: Mudahkan Penggajian Perusahaan Modern

Gambar
Efektifitas dalam mengelola karyawan merupakan keharusan dalam menjalankan perusahaan atau badan usaha. Untuk itu perusahaan modern membutuhkan bantuan untuk memaksimalkan operasional dan pengelolaan karyawan. Salah satu tugas penting dari pengelolaan karyawan adalah penggajian bulanan. Akan tetapi, penggajian manual sering mengalami human error akibat tidak tersedianya sistem yang memfasilitasi perhitungan yang komprehensif. Akibatnya, penggajian justru akan terhambat. Bagaimana caranya agar sistem penggajian dalam rangka pengelolaan karyawan lebih efektif dan efisien? Baca juga: Pentingnya Mengatasi Human Error dalam Pengelolaan Karyawan Mengenal Aplikasi Payroll Penggajian secara manual memang masih dimungkinkan namun penggunaan aplikasi payroll akan sangat membantu proses penggajian. Istilah payroll sendiri sering merujuk ke pengajian bulanan. Namun, apa yang dimaksud dengan aplikasi payroll? Sederhananya, aplikasi payroll adalah sebuah aplikasi yang dapat memproses perhitungan gaj

SeOn Untuk Solusi Lengkap Manajemen Sekolah dalam Satu Platform

Gambar
Tuntutan digitalisasi pendidikan sejalan dengan revolusi digital di semua sektor pada era 4.0 ini. Namun fakta di lapangan masih banyak sekolah yang belum siap dengan digitalisasi sekolah. Tahun 2020 ini kemudian datang pandemi dan menuntut pengurangan bahkan peniadaan proses belajar secara tatap muka.  Gonjang ganjing sekolah, pendidik, murid, dan orang tua dikagetkan dengan sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ), online learning, dan sebutan lainnya. Semua sekolah, pendidik, dan administrator pendidikan dituntut untuk segera beradaptasi dengan kondisi ini. Di sinilah pentingnya sebuah sistem manajemen pembelajaran atau Learning Manajement System (LMS). Learning Management System (LMS) adalah sebuah aplikasi software yang dapat membantu merencanakan dan mengimplementasikan sebuah proses pembelajaran. Sistem ini dikembangkan secara khusus untuk mengelola sistem pembelajaran secara online mulai dari mengirimkan materi belajar/konten, mendistribusikannya kepada siswa secara daring, pembag

Ini Dia Alasan Kenapa Belanja di Shopee Selalu Seru

Gambar
Belanja online sudah menjadi pilihan yang sangat lumrah akhir-akhir ini. Kondisi pandemi seperti menjadi alasan yang paling relevan. Iya lebih aman dan nyaman tentunya belanja secara online dalam kondisi seperti sekarang.  Buat para ladies - eh gentlemen juga sih, pastinya punya marketplace favorit untuk menyalurkan hasrat belanja. Well, ralat! bukan hasrat tapi kebutuhan ya. Kalau belanja seru, rasanya yang langsung terbersit di ingatan adalah marketplace berwarna orange ini ya. Entah kenapa selalu ada hal-hal yang bikin kita penasaran dan semangat berbelanja deh. Hmm kalau menurut aku inilah alasan kenapa belanja di Shopee selalu seru. Selalu Banyak Promo Menarik Nah siapa sih yang gak suka promo? Aku mah bukan suka, tapi suka banget. Nah serunya promo-promo Shopee tuh kok ga ada habisnya deh. Beragam promo hadir silih berganti bikin hasrat belanja makin menggebu. Sevariatif itu promo-promo dari Shopee dan selalu menarik hati. Gimana ya, sekarang belanja online kan bukan hanya untuk

3 Sport Movie Lawas yang Layak Tonton Bareng Keluarga

Gambar
Apa kabar Sahabat Mom of Trio, sehat-sehat selalu ya. Jangan kasih kendor protokol kesehatannya untuk kalian yang harus beraktivitas di luar rumah. Untuk yang masih harus stay di rumah aja, enjoy ya. Keep positive and be healthy.  Meskipun di rumah aja, yakin banget kesibukan gak berkurang kan ya? Kerjaan kantor tetap harus diselesaikan meski di rumah. Mengawal anak-anak menjalani PJJ mereka seperti biasa. Tugas-tugas domestik yang juga menuntut untuk diprioritaskan demi keamanan dan kenyamanan seisi rumah. Duuh kenapa weekend terasa masih lama ya? Siapa yang meski harus lebih banyak aktivitas di rumah tapi tetap merindukan weekend? Saya tunjuk tangan dung. Boleh yaa...working mom dengan tugas yang cukup demanding ini sejenak berleha-leha di weekend? Ajak anak-anak menikmati film lawas yang menurut saya sih bagus dan edukatif. Saya dan suami suka mencari film-film yang watchable untuk kami dengan anak-anak yang beranjak pra remaja dan remaja.  Jadi bisa ditonton bareng menghabiskan wak

E-Book Untuk Upgrade Ilmu Parenting (Pra Remaja dan Remaja)

Gambar
Pra Remaja dan Remaja Pra remaja dan remaja adalah sosok yang unik. Mereka bukan lagi kanak-kanak pun bukan sosok matang yang kita sebut orang dewasa. Mereka sosok yang secara fisik tengah mengalami perubahan. Semula anak kecil yang karena fisiknya selalu mendapatkan prioritas dan asistensi lebih. Kini Ia mulai tumbuh, perubahan fisik yang bisa jadi merupakan hal yang tidak langsung dapat dinikmatinya sebagai sebuah proses. Secara psikologis, kondisi pra remaja dan remaja ini juga tidak kalah unik. Kondisi ini juga membuatnya menjadi lebih menantang bagi kita orang tuanya. Mereka mulai membentuk pola pikir dan sikap yang beranjak mandiri. Mulai melepaskan diri dari bayang-bayang orang tua. Namun belum sepenuhnya memiliki jiwa mandiri yang utuh. Rentan dengan mood swing, mudah stress, galau, dan sejenisnya.  Anak tiga dan semua mulai beranjak memasuki masa pra remaja dan remaja dengan jarak usia yang berdekatan, satu sisi akan sama repotnya seperti dulu saat mereka masih balita. Namun d