Orang Tua Wajib Kompak Demi Anak, Inspirasi dari Keluarga Surya
Bertepatan dengan awal tahun ajaran baru tahun ini, Hari Anak Nasional diperingati pada 23 Juli mendatang. Momen yang pas untuk membincangkan seputar anak. Bagaimana cerita hari pertama sekolah anak-anak dan bagaimana pandangan, kesan, dan peruasaan mereka menyambut hari-hari belajarnya di sekolah setidaknya satu tahun ke depan. Intinya bagaimana memenuhi hak mereka untuk didengar dan mengekspresikan perasaan. Sebagai contekan, Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2018 diselenggarakan dengan memerhatikan Suara Anak Indonesia khususnya dari perwakilan suara anak Indonesia melalui Forum Anak Nasional. Temanya Anak Indonesia GENIUS, (Gesit-Empati-Berani-Unggul-Sehat). Nah di luar acara ceremonial tersebut, tentu sebagai orang tua penting sekali bagi kita untuk mendengarkan suara anak-anak kita. Sebagai orang tua bekerja yang kuantitas waktu komunikasi dan pertemuan fisik dengan anak lebih terbatas, menjaga kualitas komunikasi menjadi hal yang wajib jadi perhatian bersama, Ayah dan